MEDIA ONLINE TINTA HUKUM INVESTIGASI TAJAM DAN AKURAT Bhabinkamtibmas Polres Magelang Kota Sambang Desa, Ajak Warga Aktifkan Poskamling dan Tolak Narkoba

Bhabinkamtibmas Polres Magelang Kota Sambang Desa, Ajak Warga Aktifkan Poskamling dan Tolak Narkoba


MAGELANG
TintaHukumInvestigasi.com

Dalam upaya mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Kebonagung, Kecamatan Bandongan, Bripka Irvandiansyah P.W, melaksanakan kegiatan patroli sambang ke wilayah binaannya. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin komunikasi dan memperkuat kerja sama dengan perangkat desa, ketua RT, serta tokoh masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Dalam dialog hangat yang berlangsung di salah satu rumah warga, Bripka Irvandiansyah menyampaikan pesan Kamtibmas agar masyarakat senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta kembali mengaktifkan poskamling di setiap dusun. Langkah ini diharapkan mampu mencegah potensi tindak kejahatan sejak dini.

Selain itu, ia juga mengimbau warga untuk menjauhi minuman keras, narkoba, serta perjudian online yang dapat merusak ketentraman dan kehidupan sosial masyarakat. Ia menegaskan pentingnya menjaga lingkungan agar tetap aman, nyaman, dan bebas dari pengaruh negatif.

“Partisipasi warga dalam menjaga keamanan lingkungan sangat penting. Kami harap kegiatan poskamling bisa dihidupkan kembali sebagai wujud gotong royong menjaga desa,” ujar Bripka Irvandiansyah.

Tak lupa, ia juga mensosialisasikan layanan Call Center 110 sebagai sarana cepat untuk menghubungi pihak kepolisian saat terjadi keadaan darurat.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungan semakin meningkat, sehingga tercipta situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Desa Kebonagung, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang.

Red

Lebih baru Lebih lama